Bahan yang harus disiapkan:
- 150 gram bihun kering
- 50 gram tepung roti
- 125 gram daging ayam cincang (Anda bisa menggantinya dengan daging sapi)
- 1 sendok makan seledri cincang
- 1 sendok makan bawang merah goreng, haluskan
- 2 butir telur ayam, kocok lepas untuk campuran bahan
- 1 butir telur kocok lepas, untuk celupan
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 500 ml minyak goreng
Cara memasak:
- Rendam bihun dengan air panas hingga tekstur bihun melunak. Angkat dan tiriskan.
- Potong bihun lunak kecil-kecil
- Setelah bihun dipotong kecil-kecil, campur bihun dengan daging cincang, bawang goreng, seledri, pala bubuk, merica bubuk, dan tepung roti. Aduk hingga semua bahan merata.
- Masukkan telur, aduk lagi hingga rata.
- Bentuk adonan sesuai selera Anda Ladies. Mau besar atau kecil tergantung Anda.
- Setelah semua adonan terbentuk, celup adonan pada putih telur yang telah dikocok.
- Goreng hingga warna berubah kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan perkedel bihun daging selagi hangat.
0 Response to "Perkedel Bihun Daging Cincang"
Posting Komentar